Manusia boleh mempunyai sebuah harapan, rencana, keinginan, angan-angan, dan khayalan. Apapun itu bentuknya, entah berbentuk kotak, segitiga, lingkaran, bujur sangkar, atau trapesium, sah-sah aja dan gag ada yang melarang.
Manusia boleh saja merancang, mendesain, bahkan memetakan semua keinginan dan rencana-rencananya sesuai keinginan dan harapannya. Bahkan sampai terperinci dan mendetail. Atau malah manusia itu sudah mberandai-andai apa yang terjadi pada dirinya beberapa taun mendatang dengan segala suka duka yang akan menyertainya.
Tapi ALLAH SWT yang menentukan segalanya. Jika ALLAH SWT menyetujui proposal hidupmu yang telah kamu buat dengan sungguh-sungguh, insyaALLAH pasti akan terlaksana. Tapi jika ALLAH SWT belum mengijinkan proposal hidupmu, kamu tidak bisa merubah itu semua. Yang kamu bisa lakukan hanya berusaha, berusaha, dan berusaha sekuat yang kamu mampu. Karena ALLAH SWT tidak akan merubah nasib kaumnya, melainkan kaumnya itu mau berusaha merubah nasibnya sendiri. Subhanallah...
Oh yeah temen-temen... Ilustrasi di atas adalah gambaran beberapa kejadian yang telah menghampiriku. Wow... Amazing... Saat ini aku belum diijinkan untuk meraih apa yang aku inginkan, apa yang aku dambakan, apa yang aku rencanakan, dan apa yang aku impikan. Ingat, untuk saat ini... Aku masih berkeyakinan ALLAH SWT selalu ada untukku. Dan suatu saat ALLAH SWT pasti akan menyetujui proposal hidupku. Mungkin waktunya bukan sekarang. Melainkan di saat yang akan datag.
Ada dua sahabatku yang selalu ada buatku, entah aku mau mengeluh apapun, pasti mereka mau dengerin keluh kesahku. Mereka lagi menimba ilmu di kota sana. Dan gag mungkin dong kalau aku harus dateng langsung dan maen selonong boy aja nyerocos gag jelas ke mereka. Wahh... Bisa-bisa aku kenah marah malahan. Hehehehe... Taaarrraaa... SMS telah menolongku untuk mengutarakan semua gundah di hati ini. Aku cerita dong sama mereka, bla-bla-bla-bla-bla...
Wah... Nasihat mereka keren banget... Aku sampai dimabuk kepayang dibuatnya. (Loh... Loh... Loh...)
Yang pertama: gag apa-apa yud siapa tau dengan semua itu ALLAH SWT punya rencana lain. ALLAH SWT pasti tau yang terbaik untuk kamu. Maka dari itu terus berusaha yud, dan dengan berusaha itu pasti nanti Allah memberi yang terbaik untuk kamu. Jadi jangan berpikiran bahwa kamu yang gag bisa.
Yang kedua: Untuk mencapai keindahan yang kita inginkan dalam hidup kita, kita butuh proses. Dan ada kalanya proses itu gag sesuai dengan harapan kita.Jangan pernah berpikiran negatif kalo kemampuanmu itu gag sebanding dengan keinginanmu. Setiap orang itu malah wajib untuk punya cita-cita yang tinggi kok yud, karena dengan cita-cita yang tinggi itu kita akan berusaha sekuat tenaga. Setiap manusia itu punya proses untuk mencapai keinginan dan dalam proses itu kita harus memiliki keyakinan. Ketika kamu sudah yakin bisa tapi ternyata hasilnya gag sesuai harapan berarti ada suatu kesalahan dalam proses itu. Jalan untuk mencapai cita-cita itu masih panjang yud. Usaha dan yang paling penting ikhtiar kepada ALLAH SWT.
Yang ketiga: Jangan kecil hati mas, nanti di foundation aku juga harus berjuang kayak kamu sekarang. Doa aja apa yang terbaik buat kamu, tapi aku berdoa kamu dapetin apa yang kamu inginin meskipun ALLAH SWT bilang itu belum yang terbaik. Katanya shalat tahajud tuh bisa bantu, coba aja ya. Do everything you could, don't give up yet, now is not the end yet.
Yang keempat: sesal pasti ada, tapi seperti kata orang, yang udah berarti udah, entah itu takdir ALLAH SWT atau kesalahan kita. Toh kita gag bisa kembali ke masa lalu. Kemampuan hanya berperan 20%, luck 80%. Dan ALLAH SWT gag pernah kok gag meridhoi pilihan kita.Haya saja waktu gag bisa ditebak mas. Masalahnya hanya kapan kamu dapat pilihanmu itu. Cuman nunggu waktu mas. Kamu harus sabar.
Wuih... Sorry... Ngelantur postingnya... Hehehehe... dua sahabatku itu emang keren banget. T_O_P deh... Makasih ya buat semuanya...
2 komentar:
saat kita meminta sama Tuhan, biasanya jawaban ada 3. Ya, Tidak dan tunggu dulu... mungkin sekarang lagi disuruh tunggu dulu kali ya... hehehehhe
@ nineta:
makasih-makasih...
iya mungkin disuruh tunggu dulu kali ya...
moga-moga gag nunggu lama...
amin...
hehehe...
Posting Komentar